"Lakukanlah apa yang bermanfa'at untuk dirimu dan berpegang teguhlah dengannya"

Sabtu, 19 Agustus 2017

Arti Manaqib

Manaqib berasal dari bahasa Arab, dari lafadz "naqaba, naqabu, naqban", yang berasal menyelidiki, melubangi, memeriksa dan menggali. kata "manaqib" adalah jama' dari lafadz "manqibun" yang merupakan isim makan dari lafadz "naqoba".
Dalam Al-Qur'an lafadz "naqaba" disebut tiga kali dalam berbagai bentuknya, yaitu "naqaba,naqban", dan "naqiba". diantaranya adalah :

  1. Dalam surat Al-Maidah ayat 12 yang mengandung arti Pemimpin.  

و لقدأخزالله ميثاق بني إسراءيل وبعثنامنهم اثنى عشر نقيبا (الماءدة:١٢)

Artinya : 
"Dan sesungguhnya Allah telah mengambil perjanjian (dari) bani israil dan telah kami angkat di antara mereka dua belas orang pemimpin...."
Surat Al-Kahfi ayat 97 yang berarti menolong :

فمااستطاعواأن يظ هروه ومااستطاعواله نقبا (الكهف :٩٧)
 
 Artinya :
"Maka mereka tidak dapat mendakinya dan mereka tidak dapat (pula) menolongnya"
Surat Qaf ayat 36 yang berarti menjelajah :

وكم أهلكناقبلهم من قرن هم أشدمنهم بطثافنقبوأ فلبلآد هل من محيص (ق:٣٦)

 Artinya :
"Dan berapa banyaknya umat-umat yang telah kami binasakan sebelum mereka yang mereka itu lebih besar kekuatannya dari pada mereka ini, maka mereka ( yang telah di binasakan itu ) telah pernah menjelajah beberapa negri. Adakah ( mereka ) mendapat tempat lari (dari kebinasaan)."

Melihat arti lafadz "naqaba" pada ketiga ayat di atas, ternyata ada kesesuaian dengan arti lafadz "naqaba". ayat 36 surat Qaf yang berarti menjelajah sejalan dengan salah satu tujuan munculnya manaqib, yaitu menyelidiki, menggali, dan meneliti sejarah kehidupan seseorang untuk selanjutnya disiarkan kepada masyarakat umum agar menjadi suri tauladan.

Surat Maidah 12 yang berarti pemimpin, juga sesuai dengan bentuk manaqib tersebut yaitu berisi riwayat hidup seoarang pemimpin yang dapat menjadi panutan umat, dan surat Al-Kahfi ayat 97, yang berarti menolong pun sejalan dengan tujuan mengadakan manaqib, yaitu agar mendapatkan berkah dari Allah SWT. yang dapat menjadi perantara datangnya pertolongan Allah.

Dari pemaparan ini, dapat diambil suatu pengertian bahwa manaqib adalah riwayat hidup yang berhubungan dengan seorang tokoh masyarakat yang menjadi suri teladan, baik mengenal silsilah, akhlak, keramahan, dan sebagainya.

Meskipun ada juga yang mengartikan manaqib dengan makna lain seperti Prof. H. Mahmud Yusuf dalam kamus arab indonesia yang mengartikan manaqib adalah jalan di gunung, kebaikan, sifat, arti tersebut tetap relevan dengan keberadaan manaqib itu sendiri. karena manaqib juga membicarkan masalah kebaikan dan sifat-sifat tokoh itu.

Dalam hal ini, arti yang lebih cocok adalah yang terdapat dalam kamus Al-Munjid halaman 630 yang mengartikan kata "manaqibul Insan"

ماَ عَرَفَ مِنَ الخِصَ لِ الْحَمِيدَةِ وَاْلَأ خْلآ قِ الْجَمِيلَةِ  

Artinya :
"Apa yang dikenal pada diri manusia tentang budi pekertinya yang terpuji dan akhlaknya yang baik.




Share:

0 komentar:


jadwal-sholat